Kadis Kominfo Medan Buka Bimtek Pengelolaan Website SKPD Jajaran Pemko

Teknologi komunikasi telah menciptakan era keterbukaan. Kemajuan ini harus disikapi aparatur untuk keterampilan memanfaatkan teknologi dalam menyebar luaskan segala kegiatan pembangunan.

“Dengan demikian, masyarakat bisa menilai kinerja kita,” ujar Kadis Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Medan, Drs Darussalam Pohan MAP, Rabu (28/01/2015) saat membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Website bagi Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) jajaran Pemko Medan dan Tim Penggerak PKK Kecamatan dan Kelurahan, di aula kantor Diskominfo Medan.

“Zaman sudah terbuka. Masyarakat bisa menilai kinerja kita melalui berbagai media berbasis internet, termasuk website. Kita harus bisa memanfaatkan website resmi Pemko Medan sebagai media untuk memberikan berbagai informasi kegiatan dan menampung juga menindaklanjuti aspirasi masyarakat,” ungkapnya.

Pada bagian lain, Drs Darussalam Pohan MAP memaparkan, tujuan pelatihan ini adalah memberi keterampilan kepada calon operator agar dapat mengaktifkan website Satuan Kerja Perangkat Daerah yang merupakan sub domain portal resmi Pemko Medan.

“Saat ini, sudah banyak SKPD yang sudah mempunyai website yang merupakan sub domain dari portal resmi Pemko Medan, namun ada juga yang belum memilikinya. Namun, tidak dapat dipungkiri masih ada website SKPD yang tidak aktif dan tidak update. Untuk itulah kita menggelar bimtek ini.

Kita ingin seluruh SKPD di jajaran Pemko Medan mempunyai website yang aktif dan menjadi referensi masyarakat,” ungkapnya.

Dalam pelatihan ini, lanjut Drs Darussalam Pohan MAP, peserta juga akan mendapat bimbingan mengenai SMS Centre yang juga terhubung dengan domain portal resmi Pemko Medan. Kanal SMS Centre ini merupakan wadah interaktif antara Pemko Medan dengan warga. Maka, sangat disayangkan jika SKPD tidak memanfaatkan wadah ini untuk mengetahui aspirasi dari warga.

“Ada dua pesan yang saya titipkan kepada kalian agar disampaikan kepada pimpinan. Pertama, terus aktifkan dan hidupkan website SKPD. Dan yang kedua, tetap memperhatikan SMS Centre dan menindaklanjuti SMS yang berkaitan dengan instansi masing-masing,” kata Darussalam.

Sebelumnya, Kabid Data Diskominfo, Harunsyah melaporkan, pelatihan ini diikuti 27 peserta yang merupakan utusan dari SKPD jajaran Pemko Medan ditambah dengan utusan Tim Penggerak PKK tingkat Kecamatan dan Kelurahan.

“Kegiatan ini berlangsung sehari dan dilaksana dalam tiga sesi, mulai pagi sampai menjelang malam,” ucapnya seraya mengatakan, peserta akan mendapat bimbingan dari tenaga ahli Diskominfo, Yoshida Sary tentang hal-hal teknis pengelolaan website sekaligus SMS Centre.

(Sumber Dinas Kominfo Kota Medan)