PLT WALIKOTA MEDAN :ATUR POLA MAKAN DAN OPTIMALISASIKAN SUMBER PANGAN LOKAL

Plt Walikota Medan Drs.H.T.Dzulmi Eldin,S.MSi hadiri talkshow dalam program dialog pembangunan kota Medan di gedung Deli TV Medan, Jumat(13/09). Dialog ini sendiri terselenggara berkat kerja sama Deli TV dengan Dinas Kominfo Kota Medan. Talkshow kali ini mengangkat tema menyambut hari pangan sedunia yang ke 33 tahun 2013.

 

Talkshow kali ini tidak hanya menghadirkan Dzulmi Eldin sebagai narasumber, tetapi juga menghadirkan beberapa narasumber lainnya diantaranya Prof.Dr.Filter Sirait selaku tim teknis ketahanan pangan dan Prof.Dr.Fusman selaku pemerhati pangan.

 

Dalam talkshow Dzulmi Eldin mengatakan bahwa peringatan hari pangan sedunia diperingati pada tanggal 16 Oktober mendatang dan pemerintah kota Medan setiap tahunnya selalu merayakan peringatan tersebut dengan berbagai kegiatan dan perlombaan, serta momentum ini juga dijadikan sebagai wadah untuk meningkatkan pemahaman dan kepedulian masyarakat dan para stakeholder terhadap pentingnya penyediaan pangan yang cukup dan bergizi bagi masyarakat Indonesia khususnya Medan.

 

Selanjutnya Dzulmi Eldin menambahkan bahwa Pemko Medan telah mengambil langkah-langkah dalam hal menjaga ketersediaan pangan diantaranya dengan menghimbau kepada masyarakat agar memanfaatkan secara optimal dan memberdayakan lahan pertanian yang masih ada,pemberian raskin tepat waktu dengan jumlah pemberian 15 kali per tahun, pengumpulan beras jepitan melalui secretariat dewan ketahanan pangankota medan untuk disalurkan kepada keluarga anak gizi buruk dan gizi kurang, serta memberikan bantuan bibit tanaman kepada masyarakat dan juga membangun kerja sama guna meningkatkan akses pangan dari daerah ke kota Medan.

 

Kita telah melakukan kerja sama dengan berbagai instansi terkait, salah satunya dengan BBPOM, dengan cara peningkatan monitoring yang dilaksanakan oleh BBPOM, Dinas Kesehatan, Badan Ketahanan Pangan, PD. Rumah Potong Hewan,PD.Pasar,dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Medan, kata Dzulmi Eldin.

 

Selain itu Dzulmi Eldin juga menjelaskan bahwa dalam memperingati hari pangan sedunia akan diadakan berbagai macam perlombaan seperti lomba cipta menu beragam, bergizi, seimbang dan aman yang berbasis makanan khas daerah kota Medan, serta nanti ada juga perlombaan Cerdas Cermat pangan beragam,bergizi, seimbang bagi anak SD sekota Medan dan ada juga perlombaan pemanfaatan perkarangan bagi kelompok percepatan penganekaragaman konsumsi pangan sekota Medan.

 

Kita akan memberikan makanan beragam, bergizi, simbang dan aman kepada 360 murid SD dan pemberian makanan tambahan sebanyak 700 murid SD pada acra puncak peringatan hari pangan sedunia tingkat kota Medan kata Dzulmi Eldin.

 

Disamping itu Dzulmi Eldin juga mengatakan bahwa Pemko Medan telah melakukan pembinaan kepada masyarakat kota Medan khususnya Home Industry guna meningkatkan sumber pendapatan keluarga.

 

Yang telah kita bina sebanyak 44 kelompok, dan 14 diantaranya telah mendapat sertifikasi halal dari MUI kota Medan, serta 1 kelompoknya telah mendapat sertifikasi pangan industry rumah tangga dari Dinas Kesehatan Kota Medan, kata Dzulmi Eldin.

 

Dzulmi Eldin juga berharap melalui peringatan hari pangan sedunia ini masyarakat bisa mengatur pola makan kesehariannya dan dapat mengoptimalisasikan sumber pangan local.

 

Sementara itu Fusman selaku Pemerhati pangan berpandangan bahwa kondisi pangan di Indonesia saat ini sedang mengalami goncangan dengan berkurangnya berbagai ketersediaan pangan seperti daging sapi dan kedelai yang memiliki gizi cukup tinggi.

 

Jika hal ini berlangsung lama dan terus terjadi maka masyarakat di Indonesia bisa mengalami gizi buruk.kata Fusman.

 

Selanjutnya Fusman menambahkan bahwa untuk di daerah Medan sendiri kondisinya masih cndrung lebih baik dibandingkan daerah lainnya, tentunya hal ini patut di apresiasi karena pemerinta kota Medan berhasil menjaga ketahanan pangan.

 

Fusman juga menjelaskan bahwa secara kwantitas tingkat konsumsi pangan di kota Medan sudah terpenuhi namun secara kwalitas masih harus terus di tingkatkan.

Konsumsi pangan yang mengandung nilai protein tinggi sperti daging sapi, susu, kedelai dan lainnya harus terus ditingkat agar pola pangan dapat tercapai, kata Fusman.

 

Selain itu Fusman juga menghimbau agar peringatan hari pangan ini jangan sekedar acara ceremony saja, tetapi harus memiliki nilai subtansi yang dapat meningkatkan kebutuhan pangan masyarakat.

 

Disamping itu Filter selaku tim teknis ketahanan pangan menjelaskan bahwa fungsi dan peranan tim teknis saat ini ialah memberikan masukan kepada pemerintah didalam hal ketahanan pangan mulai dari distribusi, kualitas serta mutu pangan itu sendiri.

 

Filter juga mengungkapkan dalam tiga bulan kedepan ini ketahanan pangan kota Medan masih relative stabil.

 

Daripada itu Filter juga menjelaskan bahwa pihak nya telah mengambil langkah- langkah untuk menjaga ketersediaan pangan di kota Medan salah satunya dengan mendirikan rumah pangan lestari ,dimana kegiatan ini berfokus dalam pengoptimalisasian pangan sehingga nantinya akan menghasilkan pangan yang berkwalitas baik, sperti hal nya beras jepitan.

 

Filter juga menyarankan kepada Pemerintah agar terus melakukan upaya-upaya guna menjaga ketersediaan pangan salah satunya dengan cara terus menggalakkan optimalisasi sumber lokal.